Omah Sprei

Minggu, 02 Oktober 2011

Bisnis Toko Online – Peluang Bisnis yang Menggiurkan di Masa Krisis

Saat ini muncul fenomena baru di dunia internet yaitu yang dinamakan toko online. Tentu saat ini kita sudah tidak asing dengan yang namanya toko online karena secara tidak sadar kita sudah banyak mendengar atau melihat sendiri yang namanya toko online. Kalau kita lagi ber-facebook ria seringkali kita jumpai permintaan pertemanan dari yang namanya “online shop” dan kalau kita mau menghitung tentu jumlahnya sangat banyak sekali.

Tapi apa sih toko online itu, dan mengapa banyak sekali orang yang membuka toko online? Yuk kita lihat satu per satu kelebihannya jika dibandingkan dengan toko offline :

Toko online yaitu suatu konsep bisnis yang sebenarnya tidak jauh berbeda dengan toko offline hanya saja ada beberapa hal mendasar yang menjadi perbedaan. Pada toko offline, kita diwajibkan memiliki suatu tempat/toko yang berlokasi di tempat yang strategis, memiliki stock barang yang cukup banyak, sewa ruko/kios yang mahal (semakin strategis tempatnya biasanya semakin mahal), berinteraksi dengan pembeli secara langsung, lingkup pemasaran yang terbatas (biasanya hanya seputaran kota tersebut), dll.

Sedangkan untuk toko online, kita tidak harus memiliki ruko/kios karena semuanya bisa dilakukan dari rumah, bahkan jika rumah anda berada di pelosok sekalipun, tidak perlu memiliki stock barang yang banyak karena bisa hanya menjualkan barang orang lain (tetapi jika memiliki stock sendiri tentu akan lebih baik), sewa hosting yang murah (bahkan ada yang gratisan), tidak perlu berinteraksi secara langsung dengan pembeli (interaksi biasanya dilakukan via telepon, sms,yahoo messenger, blackberry messenger, google talk, dll), dan tentu yang paling menarik adalah jangkauan pasar yang begitu luas, lingkup pasar anda tidak hanya terbatas di kota tempat anda tinggal tetapi bisa mencakup seluruh dunia asalkan bisa mengakses jaringan internet.

Dengan beberapa kelebihan tersebut, tidak mengherankan jika saat ini banyak sekali muncul toko online yang menawarkan berbagai macam produk. Namun jika kita berminat untuk membuka toko online sebaiknya jangan buru-buru, sebaiknya anda baca dulu Petunjuk Dasar Untuk Membuka Toko Online (1) dan Panduan Dasar untuk Membuka Toko Online (2) yang sudah saya tulis sebelumnya. Jika anda sudah memutuskan hendak memulai sebaiknya pilih jasa penyedia layanan hosting murah dan berkualitas yang bisa anda percayai untuk membuka toko online anda sendiri.

Selamat mencoba dan semoga sukses

1 komentar:

  1. Salam Kenal Dhani yang Cantik.
    Bisnis Online memang sangat menggiurkan, apalagi bagi yang memiliki naluri Bisnis. Lebih enak lagi jika produknya punya orang, website dibikinkan orang, sistemnya bagus bikinan orang, cara menjalankannya sudah diajarkan dari A - Z. Tinggal dilaksanakan (diactionkan).... sangat sayang untuk dilewatkan.

    BalasHapus